Connect with us

ASK TAROT: “Naksir Sama Cewek Berkasta, Mundur atau Perjuangkan?”

Tarot

ASK TAROT: “Naksir Sama Cewek Berkasta, Mundur atau Perjuangkan?”

Min, aku lagi naksir berat sama seorang cewek tapi cewek itu berkasta. Beda sama aku yang orang biasa. Aku sama dia belum deket sih, aku masih pantau aja dari kejauhan tapi asli makin hari makin aku tau dia tuh makin naksir. Gimana nih min? Perlu gak perasaanku ini aku perjuangin, perlu gak aku deketin dia, atau mundur aja? Aku takut karena statusku sama dia beda. Aku coba realistis tapi susah.

Dari: Ketut (Denpasar)

Jawaban:
Hallo Ketut, terima kasih sudah ikut sesi ASK TAROT Denpasar Now. Untuk pertanyaanmu, kamu dapat kartu Ace of Cups dan 7 of Wands.

Duh sebegitu sukanya ya kamu sama cewek ini, serasa perasaanmu sudah tidak terbendung lagi ke dia. Sekalipun dia dari kalangan berkasta, tidak ada salahnya kok mencoba dekat dan berteman baik dulu dengan dia. Meski kamu berpikir kamu hanya dari kalangan biasa, tapi setidaknya kamu tahu bahwa kamu bukan cowok yang biasa-biasa saja. Kamu punya keberanian untuk mendekati dia.

Memang ke depan sedikit sulit dan butuh effort, ini hubungan yang tidak bisa langsung jadi dan serius begitu saja. Mau tidak mau kamu harus benar-benar menanamkan kepercayaan ke cewek tersebut bahkan ke keluarganya juga, bahwa kasta tidak jadi penghalang untuk bisa saling membahagiakan.

Semangat! Semoga jawaban ini membantu ya Ketut.

Bagi yang mau ikut sesi ASK TAROT Denpasar Now bisa kirim 1 pertanyaan kamu lewat WA 081267522853, akan dipilih dan dibahas tiap minggunya!

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lainnya di Tarot

Advertisement
To Top