Connect with us

Tremor Dadakan! Tenang, Tangan Gemetar Tak Selalu Tanda Penyakit Serius

Health

Tremor Dadakan! Tenang, Tangan Gemetar Tak Selalu Tanda Penyakit Serius

Bagi kamu yang overthinking karena sempat tremor dadakan, coba sempatkan baca ini ya.

Tremor atau tangan gemetar sebenarnya bisa dialami siapa saja. Kalau kamu banyak baca artikel kesehatan, tentu kamu akan bertemu juga dengan artikel yang mengulas soal tremor dan rata-rata bahasannya bikin overthinking.

Secara medis, tremor dikaitkan dengan kelainan saraf atau tanda penyakit serius lainnya. Namun, kalau kamu mengalaminya baru sekali dan bukan dalam waktu yang intens atau sering, besar kemungkinan tubuhmu hanya sedang stres.

Misal, kamu sempat memegang benda berat atau menekuk tangan untuk mengecek hp dalam waktu yang lama, nah ini juga bisa membuat tanganmu tremor lho.

Selain itu, rasa cemas yang muncul seperti saat presentasi di muka umum, atau menghadapi tantangan baru, bahkan mesti beradaptasi dengan situasi dan kondisi yang belum pernah dialami bisa membuat tanganmu gemetar.

Oh ya, kenalan sama gebetan incaran atau salaman sama calon mertua juga bisa bikin tanganmu gemetar alias tremor. Biasanya tremor ini akan mereda dengan sendirinya saat kamu sudah tenang.

Cuma salaman sih, tapi degdegannya itu bikin tremor | Source: istockphoto.com/shapecharge

Kalau sudah tahu begini dan suatu saat kamu sempat tremor jangan langsung overthinking terus dikaitkan dengan penyakit serius ya.

Beda lagi ceritanya kalau ini menjadi gejala yang sering kamu alami dan menganggu aktivitasmu, sebaiknya konsultasikan langsung ke dokter untuk dapat penanganan yang tepat serta meminimalisir asumsi kesehatan yang berlebihan.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lainnya di Health

Advertisement
To Top