Connect with us

Rajin Minta Tolong, Kebiasaan Ini Bisa Bikin Rekan Kerja Il-Feel!

Career

Rajin Minta Tolong, Kebiasaan Ini Bisa Bikin Rekan Kerja Il-Feel!

Lho kok bisa minta tolong bikin orang lain khususnya rekan kerja il-feel? Bukannya sesama pekerja memang sudah selayaknya saling bantu ya?

Ingat, sebelum masuk ke suatu perusahaan biasanya syarat utama agar bisa lolos menjadi karyawan di sana adalah bisa bekerja sama dalam tim, yang artinya kita akan bertemu dengan karyawan lainnya dan diharapkan bisa saling membantu untuk mewujudkan tujuan perusahaan.

Namun, akan jadi suatu hal yang menjengkelkan kalau hanya kamu saja yang terus-terusan minta tolong atau berharap dibantu oleh rekan kerjamu apalagi kalau jelas-jelas kamu sama sekali tidak bisa membantunya saat dia sedang membutuhkan.

Rekan kerjamu sudah penat dengan tugasnya, tega banget kamu nambah-nambahin pekerjaannya! | Source: istockphoto.com/fizkes

Jika kamu menjadikan minta tolong ini kebiasaan di ranah dunia kerja, setiap apapun yang menjadi tugas atau tanggung jawabmu kemudian kamu bebankan kepada orang lain, yang jadi pertanyaan adalah untuk apa kamu mengemban tugas dan bekerja di sana?

Apapun alasannya entah karena bosan, malas, dapat gaji buta, atau mempertahankan prestige dari posisimu sekarang, kebiasaan rajin minta tolong ini sebaiknya diminimalisir.

Minta tolonglah saat memang kamu benar-benar membutuhkan, dan bantulah rekan kerja yang lain saat ia membutuhkan bantuanmu, jangan hanya mau dibantu saja lho ya dan yang terpenting bertanggung jawablah pada apa yang memang sudah menjadi tugasmu.

Terapkan simbiosis mutualisme dengan rekan kerja agar tidak terjadi ketersinggungan. Kalau kamu bisa menerapkan hal ini, jelas rekan kerjamu akan dengan senang hati membantumu bukan malah terganggu apalagi sampai il-feel.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lainnya di Career

Advertisement
To Top